Tuesday, December 23, 2008

Scream

Rating:★★★★
Category:Movies
Genre: Horror
Sebenarnya ini film horor, tapi entah mengapa menontonnya membuatku terbawa terbahak-bahak, lucu banget!
Dalam film ini, diungkap banyak sisi tentang film horor, sisi kelucuannya terutama.
Dibintangi banyak aktor idola remaja saat itu, menceritakan tentang seorang remaja (Sidney Prescott yang dibintangi Neve Campbell) yang diteror oleh seseorang yang ingin membunuhnya. Bukan saja memburunya, sang peneror bahkan membunuh orang-orang terdekat Sidney.
Tegang, seru plus lucu.

Die Hard

Rating:★★★★
Category:Movies
Genre: Action & Adventure
My ulltimate fave movie. John McClane (Bruce Willis) menghadapi para penyandera sekaligus teroris internasional dengan elegan. Sendirian dan terluka, dia berhasil melumpuhkan mereka satu per satu. I love it!


Monday, December 22, 2008

finally, i can kiss her chicks.

"Kalian memang tidak bisa mengerti saya!", dia berteriak.
Aku, dalam hati, tidak bisa berkata apa-apa lagi. Tak sanggup bertengkar.

Kurang lebih lima tahun kami berseteru.  Kami dan dia, tepatnya.  Selama itu, hubungan kami lebih banyak berantemnya daripada akurnya.

"Cobalah mengerti saya, saya sudah tua.  Kalian suatu hari pasti akan meninggalkan saya.  Sehingga saya mengambil keputusan ini." , dengan nada biasa, tak emosional.
Mulutku terkunci kembali, selalu begitu.  Bertengkar bukanlah sifatku, hanya airmata yang sesekali mengalir tanpa mampu kubendung.

Senin, di awal bulan ini, kami berkumpul, bertiga.  Jarang seperti ini, akur.
Pagi itu, aku mengecup pipinya, hangat!

Thursday, December 18, 2008

Volcano

Rating:★★
Category:Movies
Genre: Action & Adventure
Sebuah film yang tayang semalam menggelitik "otak" saya. Bagaimana bisa sebuah gunung berapi tiba-tiba muncul di tengah kota Los Angeles tanpa bisa diprediksi oleh ahli-ahli geologi setempat, secara Amerika adalah negara adidaya. Tapi, setelah mengutak-atik wikipedia, akhirnya bukti saya peroleh kalau hal itu dimungkinkan.(satu bukti kalau kuliahku dulu tidak berbekas, hiks!)
ParĂ­cutin, sebuah gunung berapi di Mexico tiba-tiba muncul di sebuah ladang jagung pada 20 Februari 1943. Namun yang berbeda adalah, durasi pertumbuhan gunung. Dalam film, menurut saya semua terjadi begitu cepat.
Secara geologis, daerah Los Angeles memiliki potensi yang kecil untuk "ditumbuhi" gunung berapi. Karena, hanya terdapat sesar transform bukannya sesar konvergen atau daerah subduksi. Tapi, kembali lagi, karena keterbatasan ilmu saya dan ada kekuasaan Allah, tak ada yang tak mungkin.
Eniwei, akting Tommy Lee Jones teteup bagus!

Ke Monas (lagi!)

Kalau ingat masa lalu, orang-orang di televisi yang sangat ingin melihat Monas dan berfoto di depannya, terlihat norak bagi saya. Tapi, akhirnya semua itu terjadi juga pada saya, Sabtu 13 Desember 2008 jam 4 sore.
Sebenarnya ke Monas sih pernah, beberapa bulan lalu, letaknya tidak jauh dari tempat saya tinggal, naik bajaj cukup bayar 10 ribu rupiah. Kali ini, karena bersama keluarga dan mereka sangat ingin melihat Monas, maka saya harus menemani.
Hujan gerimis menyambut saat kami tiba di sana. Celakanya, saya lupa membawa payung. Alhamdulillah, tidak terlalu deras. Setelah berjalan-jalan sebentar, kami pun memutuskan untuk berfoto di depan Monas. Kesempatan bersama yang amat sangat jarang selama 5 tahun terakhir ini, sayang untuk tidak diabadikan, apalagi karena ketiadaan kamera :( !!!!!
Kami pun berfoto (dengan latar belakang Monas!).
Pesan Moral dari ini :"Jangan pernah bilang kalau orang lain itu norak karena suatu hal, karena mungkin itu bisa terjadi pada dirimu sendiri!"

Monday, December 15, 2008

Enemy Of The State

Rating:★★★★
Category:Movies
Genre: Action & Adventure
What if we couldn't have privacy anymore? Ini film tentang itu. Robert Clayton Dean (Will Smith) menjadi bulan-bulanan agen-agen NSA. Dengan tema konspirasi, kita dihibur dengan alur cerita yang cepat, dan menegangkan. Tentang spionase, yang mungkin ada di dunia nyata.

The Negotiator

Rating:★★★
Category:Movies
Genre: Action & Adventure
Conspiracy, my fave theme. Ceritanya tentang seorang polisi, Danny Roman yang dituduh terlibat kasus suap. Untuk membuktikan dia tidak bersalah, maka sang polisi (Samuel L Jackson) menyandera Jaksa Penuntutnya. Proses penyanderaan tersebutlah yang menjadi inti cerita film. Semua bertambah seru, karena Danny Roman adalah seorang Negotiator, yang terbiasa menangani kasus-kasus penyanderaan. Co Star, Kevin Spacey, berperan sebagai Chris Sabian, negotiator lain yang diminta oleh Danny sebagai perantaranya.

Friday, December 5, 2008

Lebaran sebentar lagi..

Idul Adha, 1429 H akan datang sebentar lagi.

Seluruh umat muslim sedunia  akan merayakannya.  My first Ei'dl Adha in Jakarta.
"Taqaballallahu minna wa minkum, selamat hari raya buat semuanya.."
Yang pasti, tak  ada lapa-lapa disini........

Wednesday, December 3, 2008